Bawang goreng memiliki ketahanan yang sama dengan kerupuk. Jika bawang goreng tidak ditutup atau disimpan dengan benar, bawang goreng menjadi lembek dan tidak renyah lagi. Ada beberapacara membuat bawang putih gorengyang kamu buatrenyah dan tahan lama, cara menyimpannya pun juga perlu kamu perhatikan. Tidak perlu alat yang bagus dan mahal untuk membuat bawang putih goreng tetap renyah dan tahan lama. Alat yang digunakan untuk menyimpannya juga sederhana dan bisa kamu temukan di sekitarmu.

Cara Membuat Bawang Putih Goreng Renyah dan Tahan Lama

1. Cara membuat Bawang Goreng Renyah

Cara membuat bawang putih goreng renyah dan tahan lama

Untuk membuat bawang putih goreng tetap renyah dan tahan lama kamu bisa memakai cuka dan kapur sirih saat proses memasaknya atau menggunakan topes kaca untuk menyimpannya. Kedua cara tersebut terbukti ampuh untuk mengatasi bawang putih goreng yang akan disimpan lama. Kamu bisa melihat cara membuat bawang putih goreng renyah dan tahan lama di bawah ini atau klik Cara buat bawang goreng renyah tahan lama disini .

Bahan-bahan:

  • bawang putih 
  • minyak goreng
  • Garam 
  • Cuka 
  • Kapur sirih

Cara membuat bawang putih goreng renyah:

  1. Kupas bawang putih kemudian cuci sampai bersih.
  2. Potong tipis bawang putih menggunakan pisau atau mesin.
  3. Cuci bawang putih yang sudah di potong tipis dan beri kapur sirih.
  4. Rendam bawang putih dan kapur sirih selama 20 sampai 30 menit.
  5. kemudian cuci lagi dan tambahkan garam dan cuka.
  6. Aduk irisan bawang putih dan keringkan.
  7. Panaskan minyak pakai api besar sampai panas.
  8. Setelah panas kecilkan matikan api dan goreng bawang putih.
  9. Bawang putih digoreng sampai kering saja, dan jangan sampai berubah warna.
  10. Agar tidak berubah warna bawang goreng diaduk terus saja.
  11. Setelah kering tiriskan bawang sampai benar benar tidak berminyak.

2. Alat Untuk Menyimpan Bawang Putih Goreng

Cara membuat bawang putih goreng renyah dan tahan lama

Untuk menyimpan bawang putih goreng agar tetap renyah dan tahan lama kmu bisa menggunakan alat-alat yang bisa kamu temukan disekitarmu seperti: Toples kaca yang ada karet dibagian pinggir tutupnya. Fungsi karet dibagian pinggir tutup toples adalah untuk mencegah udara dan kuman masuk kedalam bawang putih goreng. Ada juga yang memakai kemasan yang memiliki ziplock, fungsi ziplock sama dengan karet yang ada dibagian pinggir tutup toples kaca yaitu mencegah udara masuka ke dalam makanan. Selain itu juga fungsi kemasan ziplock berguna untuk kamu yang ingin menjual bawang putih goreng agar tetap renyah dan tahan lama.

3. Cara Menyimpan Bawang Putih Goreng

Menyimpan bawang goreng juga cukup mudah kamu bisa melakukannya dengan cara ini:

  1. Meniriskan minyak dan mendinginkannya, cara ini dilakukan saat bawang goreng yang kamu buat akan disimpan atau dijual. Sebelum memasukkannya kedalam toples atau kemasan biarkan bawang goreng tertiris dan tidak berminyak. Agar bawang goreng yang kamu buat tidak cepat lembek dan berjamur
  2. Simpan ditempat yang udara sulit masuk, wadah atau tempat yang udara sulit masuk seperti toples kaca dan kemasan ziplock dapat membantu kamu untuk menyimpan bawang goreng agar tetap renyah dan tahan lama.
  3. Disimpan dilemari pendingin, Menyimpan bawang goreng dilemari pendingin atau kulkas dapat membuat bawang goreng kamu tetap renyah dan tahan lama. Karena sifat dingin yang dihasilkan kulkas dapat membantu menghambat pertumbuhan bakteri dan jamur.

Diatas ini adalah penjelasan dari cara membuat bawang putih goreng renyah dan tahan lama saat disimpan. Untuk melihat penjelasan tentang cara menggoreng kacang bawang agar tidak berminyak kamu bisa klik kata yang berwarna tersebut. Sekian dari artikel diatas apabila ada kesalahan dalam penulisan kata atau kalimat mohon maaf dan terimakasih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *